
Hokudaisai 2024 Festival Kuliner Internasional
Hokudaisai adalah festival tahunan yang diadakan di Universitas Hokkaido, sebuah universitas terkemuka di Hokkaido yang terkenal dengan departemen teknik dan pertaniannya. Dan saat ini menduduki peringkat universitas no.8 di Jepang dan no. 173 di dunia! Festival ini terkenal dengan bagian kuliner mancanegara, dimana mahasiswa asing berkumpul dan menjual makanan dari negaranya masing-masing. Festival ini biasanya diadakan selama tiga hari saat akhir pekan, jadi ramai banget! Ini adalah salah satu aktivitas utama Sapporo di musim panas. Jika Anda memerlukan bantuan untuk mengatur tur pribadi di Hokkaido, Anda dapat menggunakan trip planner kami!
- Visit Date: 2024 Juni 7 ~ 9 (Musim Panas)
- Address: 5 Chome Kita 8 Jonishi, Kita Ward, Sapporo, Hokkaido 060-0808
- Access: Kita 18 station (Namboku Line)
Starting point: Hokudaisai 2024
Festival ini diadakan di dalam Universitas Hokkaido, dan karena area kampusnya besar, disarankan untuk memulai dari satu bagian kampus dan kemudian dilanjutkan ke salah satu ujungnya. Saya sudah sering mengikuti festival ini, dan menurut saya sebaiknya dimulai dari kampus bagian utara, lalu dilanjutkan ke kampus bagian selatan dekat Stasiun Sapporo. Di bagian utara terdapat beberapa tenda buatan mahasiswa Jepang yang menawarkan berbagai kegiatan selain berjualan makanan, seperti permainan menembak, pameran budaya, dan bahkan “surat masa depan”.






Kegiatan Dalam Ruangan: Departemen Teknik
Tidak hanya tenda di luar ruangan, setiap jurusan di kampus juga menawarkan berbagai kegiatan di dalamnya. Karena Kami memiliki waktu terbatas jadi kami memutuskan untuk masuk ke departemen teknik karena searah.





International Food Section
Setelah menjelajahi departemen teknik, kami sangat lapar jadi kami melanjutkan ke bagian makanan internasional buat makan2. Ada begitu banyak pilihan sehingga kami butuh beberapa saat untuk akhirnya mendapatkan beberapa makanan. Hari itu kami memutuskan untuk makan sesuatu yang belum pernah kami coba sebelumnya; Roti Ethiopia, nasi dan daging couscous Afrika Selatan, dan roti daging Uzbekistan.






























Terima kasih telah membaca blog perjalanan singkat ini! Jangan ragu untuk memberi tahu kami jika Anda memerlukan panduan/petunjuk jika Anda berencana datang ke Hokkaido! Khususnya jika ini adalah pertama kalinya Anda! Dan jangan lupa, Jika Anda memerlukan bantuan untuk mengatur tur pribadi di Hokkaido, Anda dapat menggunakan trip planner kami!